Home / Kota Palopo

Rabu, 31 Juli 2024 - 15:44 WIB

Diklat Manajemen Risiko Untuk Karyawan PERUMDA TM Palopo

PALOPO, PAMORMEWS – PERUMDA Tirta Mangkaluku Kota Palopo menyelenggarakan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Manajemen Risiko untuk karyawan yang berlangsung di Aula PERUMDA Tirta Mangkaluku Kota Palopo, Rabu 31 Juli 2024.

Diklat ini tujuannya untuk meningkatkan pemahaman karyawan membahas manajemen risiko guna memitigasi potensi risiko dalam perusahaan.

Kegiatan ini dibuka oleh Direktur Utama PERUMDA Tirta Mangkaluku Kota Palopo, Ir. M. Tawakkal, MM. Narasumber dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Harun, SE, MSi, hadir dalam acara ini didampingi oleh Bapak Tomi.

Baca juga  Sinergi P4GN di Palopo Menuju Masyarakat Bebas Narkotika

Direktur Utama, Ir. M. Tawakkal, MM, menekankan pentingnya pemahaman terhadap persoalan perusahaan dan antisipasi terhadap kemungkinan kejadian di masa depan untuk memitigasi risiko. Tawakkal berharap, karyawan yang mengikuti Diklat ini akan mampu bekerja lebih profesional dan kompeten dalam menjalankan tugas demi terwujudnya Good Corporate Governance.

“Ke depan, kami juga akan mengundang PERUMDA/PDAM lain untuk mengikutkan karyawannya dalam Diklat MR atau SPI di PERUMDA Tirta Mangkaluku Palopo. Hasil evaluasi kinerja kami menunjukkan peningkatan dan kami berhasil mempertahankan prestasi sebagai PERUMDA terbaik se-Sulawesi Selatan, dengan SPI kami menjadi yang terbaik di wilayah tersebut,” ungkap Tawakkal.

Baca juga  Perumda TM Palopo Salurkan Bantuan Pada Korban Terdampak Bencana di Luwu

Sebelum membuka kegiatan, Tawakkal mengingatkan peserta untuk fokus selama dua hari Diklat, dari 31 Juli hingga 1 Agustus 2024, dan membagikan ilmu yang didapat kepada rekan-rekan di Sub Divisi masing-masing untuk meningkatkan efektivitas kinerja perusahaan. (*)

Share :

Baca Juga

Komitmen Bersama Pemkot Palopo Wujudkan Keamanan Pangan

Kota Palopo

Kota Palopo Wujudkan Keamanan Pangan melalui Advokasi Terpadu Lintas Sektor

Kota Palopo

Pelepasan Kafilah Kota Palopo Unjuk Kebolehan di Festival Anak Soleh Indonesia Sulsel
Beredar Pesan WA Catut Nama Pj Wali Kota Palopo, Kadis Kominfo: Itu Penipuan

Kota Palopo

Beredar Pesan WA Catut Nama Pj Wali Kota Palopo, Kadis Kominfo: Itu Penipuan

Kota Palopo

Dapat Hadiah Rumah Dari FKJ-NUR, Hasmi Muslimin: FKJ NUR Pemimpin Visioner Mengayomi Masyarakat
Penanaman Manggrove, Di Gagas DLH Palopo Mengisi Giat HLS 2024

Kota Palopo

Penanaman Manggrove, Di Gagas DLH Palopo Mengisi Giat HLS 2024
Bulog & Pemkot Palopo Perkuat Sinergi Ketahanan Pangan

Kota Palopo

Bulog & Pemkot Palopo Perkuat Sinergi Ketahanan Pangan

Kota Palopo

Dirgahayu Republik Indonesia Ke-79

Kota Palopo

Info Gangguan Layanan Distribusi Air