PALOPO – PAMORNEWS. Masyarakat Kota Palopo, diresahkan dengan isu pencurian meteran air, berkaitan dengan itu pihak PERUMDA TM, mengupaayakan menetralisir kerisauaan masyarakat Kota Paalopo denga meng-clearkan informasi terkait hal ini.
Maraknya pencurian Meteran air pelanggan PERUMDA TM di Kota Palopo pada September dan Oktober 2023, disikapi langsung Forum Komunikasi Pelanggan (FKP). Untuk itu dengan menindaklanjuti surat pemberitahuan Direksi terkait adanya peristiwa tersebut. FKP kemudian menelusuri pemberitahuan itu, dengan mencari tahu titik lokasi pencurian dan juga jumlah meteran yang berhasil dicuri.
FKP kemudian setelah melakukan kordinasi dengan pihak PERUMDA mengetahui jika jumlah meteran yang dicuri sebanyak 93 unit sejak Januari. Mengetahui itu, FKP kemudian melaporkan tindakan pencurian yang merugikan pelanggan dan PERUMDA itu ke Polres Palopo, Selasa 24 Oktober 2023.
Dengan nomor laporan LP/B/809/X/2023/SPKT/POLRESPALOPO/POLDA SULAWESI SELATAN.
Setelah laporan tersebut dibuat, dihari yang sama pada 24 Oktober 2023, Polres Palopo berhasil menangkap terduga pelaku pencurian Meteran dan saat ini sedang diproses di Polres Palopo. (ib)