Home / Kota Palopo

Selasa, 14 Mei 2024 - 00:01 WIB

Pagelaran Duta Anak Kota Palopo 2024

Pagelaran Duta Anak Kota Palopo 2024

Pagelaran Duta Anak Kota Palopo 2024

PAMORNEWS. PALOPO  – Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, SH., M.Si., membuka Grand Final Pemilihan Duta Anak Kota Palopo 2024 yang diselenggarakan di Auditorium Saokotae, Senin (13/05/2024).

Pemiliham Duta Anak Kota Palopo yang diikuti 50 orang ini, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran terkait pentingnya pemenuhan hak-hak anak.

Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, mengatakan, kegiatan ini sangat penting dikarenakan dapat menyeleksi anak-anak yang berbakat.

Baca juga  Mahasiswa IAIN Palopo, Juara 1 Lomba Hifdzil Qur'an Tingkat Internasional

“Pemerintah Kota Palopo berkomitmen untuk mendukung kegiatan ini, dalam rangka melindungi hak-hak anak atau mewujudkan Kota Palopo sebagai kota layak anak,” kata Asrul Sani.

Asrul menambahkan, saat ini tingkat kekerasan anak dan kekerasan seksualitas anak di Kota Palopo terus meningkat.

“Persoalan ini harus menjadi perhatian kita semua. Apapun yang terkait dengan kekerasan, itu tidak boleh dibiarkan,” katanya.

“Alangkah baiknya, khusus anak SD dan SMP untuk dibuatkan kegiatan, baik itu kegiatan ekstrakurikuler ataupun kegiatan lainnya, agar supaya pikiran anak-anak teralihkan ke hal positif,” ujarnya.

Baca juga  Ibu-Ibu Di Telluwanua Antusias Foto Bareng Ketua DPRD Palopo

Untuk diketahui, finalis yang terpilih nantinya pada pemilihan ini, akan mewakili Kota Palopo ke tingkat pemilihan yang lebih tinggi.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua DWP Kota Palopo, Kadis PPPA, fasilitator Forum Anak Sawerigading, serta para tamu undangan lainnya. (IB/RLS)

Share :

Baca Juga

Kota Palopo

Relawan Setia Jokowi Terbentuk di Sulawesi Selatan
Baksos UMB, Operasi Celah Bibir dan Lelangit

Kota Palopo

Baksos UMB, Operasi Celah Bibir dan Lelangit

Kota Palopo

Klub Panahan Palopo Gelar Latber Kapolo I
Upacara HKN Pj. Walikota Palopo Sampaikan Ini

Kota Palopo

Upacara HKN Pj. Walikota Palopo Sampaikan Ini
Pj Wali Kota Palopo Serukan Kolaborasi Atasi Sampah Di Hari Peduli Sampah Nasional

Kota Palopo

Pj Wali Kota Palopo Serukan Kolaborasi Atasi Sampah Di Hari Peduli Sampah Nasional

Kota Palopo

Pj Walikota Bersama Forkopimda Kota Palopo Hadiri Open House di Rujab Gubernur Sulsel

Kota Palopo

FKJ NUR For Palopo 2024

Kota Palopo

Wali Kota Palopo Gelar Silaturahmi Antar Instansi Wujudkan Pilkada 2024 Aman dan Damai